Sengitnya Berebut Juara dan Hadiah Ratusan Juta di AXIS Nation Cup 2023

Bukan rahasia lagi kalau futsal adalah salah satu olahraga yang digemari anak sekolah di Indonesia. Bagi murid SD, SMP, hingga SMA, olahraga yang melibatkan kerja sama tim ini hampir selalu dinanti penyelenggaraannya, baik di tingkat sekolah hingga tingkat nasional.

Futsal menjadi salah satu olahraga yang bukan hanya melatih kreativitas, tetapi juga kerja sama dan solidaritas antar tim maupun sesama tim. Olahraga yang mirip dengan sepak bola ini juga bermanfaat meningkatkan kemampuan atletik seseorang. Pasalnya, futsal membutuhkan kecepatan dan gerak dinamis untuk bisa berlaga dengan baik di tengah lapangan.

Tak hanya itu, permainan futsal juga bisa melatih dan mengasah bakat sepak bola yang ada di dalam diri siswa. Melihat potensi tersebut, AXIS menggelar kegiatan AXIS Nation Cup (ANC) 2023 untuk menantang para siswa menunjukkan performa terbaiknya dalam bertanding futsal.

Kegiatan ini juga menjadi turnamen nasional yang seru untuk dinantikan karena bakal menjaring bakat-bakat unggul Tanah Air. AXIS Nation Cup diselenggarakan di 30 kota seluruh Indonesia dan menantang kamu bertanding mengalahkan 1.200 tim sekolah dari berbagai daerah untuk berebut menunjukkan kemampuan agar layak menjadi juara.

Dari ribuan sekolah tersebut, nantinya akan terpilih 10 tim pemenang babak regional dari kota-kota Jabodetabek dan non-Jabodetabek yang akan memperebutkan Juara 1, 2, dan 3 di Istora Senayan Jakarta pada 15 Oktober 2023 mendatang.

Tentunya, AXIS telah menyiapkan hadiah menarik untuk para juara. Ada total hadiah sebesar Rp 435 juta untuk para pemenang. Serta hadiah spesial untuk lima pemain terbaik di ANC 2023 yang berkesempatan mengikuti kamp akademi sepak bola ternama di Indonesia.

Acara ini juga akan diramaikan oleh penampilan Diskoria dan JKT48 serta fun match antara Vonny Felicia/Vonzy (@vonnyfelicia) & Ciccio Manassero (@ciomanassero) melawan tim Shafira Ika Putri (@shafiraikaputri13) dan Aganta (@aganta7). Untuk registrasi dan info lebih lanjut bisa di cek di https://anc.axis.co.id/

Related Posts

Hak Cipta © 2024 Omahpustaka. Semua Hak Dilindungi Undang-Undang.